Pages

Selasa, 30 Juni 2015

Malas ? No !

INTERMEZO : Seiring berjalannya waktu, tak terasa "rasa" yang pernah dirasakan beberapa tahun lalu sudah hilang dan tak kembali lagi. Mungkin pembaca bertanya, "rasa apa sih itu?". Tapi itu sungguh "rasa" yang memalukan yang dialami seorang cewek.


Mengingat kembali beberapa tulisan yang sudah aku share di blog ini, ternyata lama sekali aku tidak muncul untuk menulis cerita atau apapun mengenai kehidupanku. Entahlah mungkin karena aku sibuk atau terkadang malas. Tentu sangat sulit untuk melawan malas ketika ia datang. Jangan ikuti rasa malas seperti yang sudah aku alami saat ini. Sangat memalukan untuk melihat perbedaan berapa lama ketika terakhir aku update tulisan di blog dan kemudian muncul tulisan ini. Kalimat yang aku tulis pun rasanya tak seindah dulu. Aku butuh belajar lagi.

Aku yakin, mungkin karena akhir-akhir ini aku jarang membaca maka rasa malas untuk menulis juga muncul. Kenapa? Karena ketika membaca, otomatis apa yang kita baca akan memberikan banyak inspirasi ataupun kalimat entah apa yang muncul kemudian kita ingin segera menuliskannya. Betul tidak? Dan ketika kita mulai menulis, maka otak akan segera berpikir kemudian meneruskannya ke saraf otot tangan untuk mengetiknya di atas papan keyboard laptop atau komputer.

Aku berusaha untuk membuat tulisan apapun itu tiap hari atau paling lama seminggu sekali untuk update cerita baru. Tapi karena kesibukan yang  disibuk-sibukkan sering muncul, kecapekan, dan terkadang malas menghampiri membuat aku kadang untuk update tulisan baru di sini. Semoga saja ke depan bisa melawan rasa malas untuk memulai cerita baru di blog ini.

Salam hangat,
Ika ^^